--> Hell Yeah Pointer 5

Tips-Tips Menghadapi Ulangan atau Ujian

HALLO teman-teman semua... 
Pada kesempatan kali ini belajaritutidaksusah.blogspot.com tidak akan mengulas tentang materi pelajaran tapi admin akan membahas beberapa tips untuk teman-teman semua untuk menghadapi ulangan atau ujian. Dan tips-tips ini admin sendiri juga melakukannya. Oleh karena itu marilah simak ulasan yang ada dibawah berikut ini.



     Mendengar kata ulangan atau ujian merupakan suatu momok yang mena kutkan bagi para peserta didik, akan tetapi sebaiknya ulangan atau ujian dapat di jadikan umpan balik bagi peserta didik untuk mengetahui sejauh mana pelajaran yang sudah diketahui. Dengan demikian akan menjadikan semangat untuk belajar pada saat mendengar kata ulangan atau ujian. Untuk itu agar kalian betul-betul siap dalam menghadapi ulangan atau ujian berikut ini akan di uraikan beberapa tips untuk menghadapi ulangan atau ujian.
     Beberapa tips yang harus ditempuh agar dalam ulangan atau ujian dapat mendapatkan hasil yang optimal antara lain sebagai berikut.
1. Semakin Meningkatkan Ketakwaan kepada Allah
     Allah adalah penentu keberhasilan ataupun kegagalan seseorang. Walaupun sudah belajar dengan maksimal, mengikuti pelajaran tambahan, berdoa siang malam, akan tetapi apabila Allah tidak meridhoi tidak mungkin akan berhasil. Jangan kamu merasa bangga keberhasilan semata-mata adalah hasil jerih payahmu itu namanya sombong. Ingat bahwa segala keberhasilan semata-mata karena Allah Swt.. Apabila sudah belajar dengan baik disertai doa akan tetapi kamu belum berhasil perlu instropeksi diri dan berserah diri.

2. Pelajari yang Mudah dan Santai
     Pelajaran yang dianggap mudah tentunya menimbulkan rasa senang. Dengan begitu belajar akan menjadi jelas dan asyik. Dengan rasa asyik akan menstimulus otak untuk melangkah ke pelajaran ynag lain. Belajar tidak perlu memaksa, apabila terasa capek sebaiknya istirahat karena kemampuan otak dan fisik kita juga memiliki keterbatasan. Santai bukan berarti seenaknya sendiri tetapi sedikit-sedikit dan rutin. Adapun yang perlu diingat setelah istirahat atau tidur harus belajar.

3. Belajar Kelompok untuk Berdiskusi

     Tidak waktunya lagi belajar kelompok hanya membaca materi saja, akan tetapi apabila akan belajar kelompok harus betul-betul membaca dengan cermat materi pelajaran sehingga dapat diketahui materi yang sudah dikuasai dan yang belum. Dengan demikian kita dapat saling bertukar pikiran dengan teman yang lain, dan saling memberi bagi yang sudah menguasai. Belajar kelompok juga menghilangkan kejenuhan karena dapat dilakukan di rumah dengan santai. Tetapi perlu diingat jangan belajar kelompok sambil ngobrol yang tidak jelas tujuannya.Apabial ada materi yang belum paham dan belum dapat dipecahkan dengan teman sebaiknya menanyakan kepada guru di sekolah.


4. Membuat Ringkasan 
     Pada saat guru menerangkan tentunya menuliskan di papan atau menampilkan hal-hal yang penting mengenai pokok-pokok materi pada LCD. Untuk itu apabial guru menerangkan jangan hanya mendengarkan saja karena tidak efektif. Dengan membuat catatan pada saat guru menerangkan akan membantu kalian dalam memahami pelajaran. Pada saat membaca materi perlu juga membuat ringkasan sehingga pada saat akan di adakan ulangan atau ujian kalian tinggal mengulangi lagi. Dengan catatan atau ringkasan akan mempermudah belajar karena dapat di bawa kemana-mana. Tetapi ingat janga disahgunakan sebagai media untuk mencontek.

5. Membuat Perencanaan yang Baik
     Agar tujuan dapat dicapai dengan baik tentunya harus diiringi dengan perencanaan yang baik. Oleh karena itu ada baiknya kita membuat rencana belajar dan rencana pencapaian nilai untuk memngetahui apakah kegiatan belajar yang kita lakukan telah maksimal atau perlu ditingkatkan. Sesuaikan target pencapaian dengan kemampuan yang kita miliki. Jangan menargetkan yang nomor satu, jika saat ini kita masih di luar 10 besar di kelas. Membuat rencana belajar yang diprioritaskan pada mata pelajaran yang lemah. Buatlah jadwal belajar yang baik.

6. Belajar dengan Disiplin dan Rutin
     Apabila kita telah membuat jadwal belajar maka harus dijalankan dengan baik. Contohnya seperti belajar tepat waktu dan serius serta dengan konsentrasi penuh. Jika waktu makan, mandi, ibadah, dan sebagainya telah tiba maka jangan di tunda-tunda lagi. Lanjutkan belajar setelah melakukan kegiatan tersebut jika waktu belajar belum usai. Belajar yang dilakukan hanya pada saat ulangan atau ujian tentunya tidak memberikan hasil yang maksimal yang penting sedikit-demi sedikit akan tetapi rutin.

7. Menjadi aktif Bertanya dan Ditanya
     Jika ada hal yang belum jelas, maka tanyakan kepada guru, teman , atau orang tua. Jika kita bertanya biasanya kita ingat jawabannya. Jika bertanya, bertanyalah secukupnya dan jangan bersifat menguji orang kita tanya. Tawarkanlah pada teman untuk bertanya kepada kita hal-hal yang belum dia pahami.  Semakin banyak di tanya maka kita dapat semkin ingat dengan jawaban dan apabila kita juga tidak tau jawaban yang benar, maka kita dapat membahasnya bersama-sama dengan teman.

8. Belajar dengan Serius dan Tekun

     Ketika belajar di kelas dengarkan dan catat yang apa guru jelaskan. Catat yang penting karena bisa saja hal tersebut tidak ada di buku dan nanti akan keluar saat ulangan atau ujian. Ketika ada waktu luang baca kembali catatan yang telah dibuat tadi dan hafalkan sambi dimengerti. Jika sudah merasa mantap dengan suatu pelajaran maka ujilah diri sendiri dengan soal-soal. Setelah soal dikerjakan periksa dengan kunci jawaban. Pelajari kembali soal-soal yang salah dijawab.


9. Hindari Belajar Berlebihan dan Menjaga Kesehatan
     Jika waktu ujian atau ulangan sudah dekat biasanya kita akan panik jika belum siap. Jalan pintas yang sering dilakukan oleh peserta didik yang beum siap adalah dengan belajar hingga larut malam/begadang atau membuat contekan. Sebaiknya ketika akan ujian atau ulangan tetap tidur tepat waktu karena jika begadang semalaman akan membawa dampak yang buruk bagi kesehatan, terutama bagi anak-anak. Belajar yang berlebihan akan menyebabkan capek dan akhirnya kita sakit. Apabila sakit tentunya belajar tidak akan bergairah dan tidak akan berhasil.

10. Jujur dalam Mengerjakan Ulangan atau Ujian
     Hindari mencontek ketika sedang mengerjakan soal ulangan atau ujian. Mencontek dapat membuat sifat kita curang dan pembohong. Kebohongan bgaimanapun juga tidak dapat di tutup-tutupi terus-menerus dan cenderung untuk melakukan kebohongan selanjutnya untuk menutupi kebohongan selanjutnya. Anggaplah dengan mencontek pasti akan ketahuan guru dan memiliki masa depan sebagai penjahat apabila kita melakukan kecurangan. Kita harus bangga walaupun hasilnya belum maksimal akan tetapi merupakan jerih payah kita sendiri.

11. Membuat Prediksi
     Setiap akan menghadapi ulangan atau ujian, sebaiknya kamu membuat prediksi kira-kira soal seperti apa yang akan muncul. Kira-kira bentuknya seperti apa, soal dari luar buku atau dari dalam buku paket. Kamu perlu cermat dalam memprediksi soal-soal yang kira-kira akan  muncul.

Silahkan dipraktikkan tips-tips tersebut, mudah-mudahan hasil belajar kalian sesuai dengan yang kalian harapkan! Dan tolang budidayakan jangan mengcopy paste untuk anda upload kembali. Tapi jika digunakan sebagai makalah untuk media pembelajaran silahkan anda copy paste. Semoga informasi dari belajaritutidaksusah.blogspot.com dapat bermanfaaat bagi kita semuanya.

0 Response to "Tips-Tips Menghadapi Ulangan atau Ujian"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel