BRAINWARE
Brainware merupakan operator atau manusia yang terlibat di dalam mengoperasikan
serta mengatur sistem komputer yang dapat juga disebut sebagai pengguna.
Brainware dapat dikategorikan menjadi 2 (dua), yaitu:
1. Laterat komputer
Kategori Laterat komputer merupakan seorang pengguna/user yang
memiliki pengetahuan dan pemahaman tentang apakah komputer dan
bagaimana alat tersebut digunakan. Seorang laterat komputer tidak memiliki
kemampuan dan keterampilan untuk menganalisis kerusakan, memanfaatkan
komputer untuk aplikasi berbasis interfacing, mengidentifikasi dan pemilihan
komponen-komponen yang baik unuk performa terbaik sekaligus merakitnya
menjadi sebuah komputer yang lengkap dan dapat beroperasi.
2. Kompeten komputer:
Seorang kompeten komputer menguasai terminologi komputer yang
digunakan, menguasai fungsi bagian-bagian sistem komputer, dan memiliki
keterampilan menggunakan komputer untuk menghasilkan informasi atau
melakukan tugas-tugas yang diinginkan. Kategori ini juga memiliki
kemampuan mengidentifikasi dan memilih komponen komputer yang baik
untuk performa terbaik. Seorang Diploma III Teknik Telekomunikasi dan
Navigasi Udara diharapkan memiliki kategori seorang kompeten komputer
karena peralatan Telekomunikasi dan Navigasi Udara saat ini dioperasikan
menggunakan sistem komputer sehingga seorang teknisi dituntut untuk selalu
siap akan datangnya teknologi komputer terbaru.
Klik DISINI untuk melanjutkan materinya.
0 Response to "BRAINWARE"
Post a Comment