--> Hell Yeah Pointer 5

3 Waktu yang Tepat Melakukan Olahraga Saat Berpuasa

Puasa bukan halangan bagi kamu untuk tidak melakukan olahraga, agar menjaga kebugaran tubuh kamu. Olahraga saat kamu berpuasa ini merupakan salah satu jalan yang dapat kamu tempuh untuk membakar lemak yang terdapat di tubuhmu serta akan menurunkan berat badan kamu lebih cepat. Tetapi kamu tidak boleh melakukan olahraga saat puasa dengan asal-asalan, kamu tetap perlu memperhatikan waktu yang tepat dan intensitas saat kamu berolahraga tersebut.



Kapan Melakukan Olahraga Saat Puasa?

Berolahraga saat kamu berpuasa sebenarnya ada dampak buruknya juga bagi kesehatanmu, seperti pusing, lemas, merasakan kelelahan yang berlebih dan menyebabkan dehidrasi. Namu, semua hal tersebut dapat kamu siasati dengan cara mengatur waktu yang tepat untuk kamu melakukan olahraga dan mengatur intensitas olahraga tersebut, serta anda harus memilih olahraga yang tepat kamu lakukan saat berpuasa.

Sebenarnya waktu yang tepat untuk melakukan olahraga saat puasa ini tergantung pada diri anda sendiri. Karena ketika anda tidak merasakan pusing dan lemas saat berpuasa itu tidak menjadi masalah untuk berolahraga. Namun, setiap orang memiliki daya tahan tubuh yang berbeda-beda. Namun, kami akan tetap menshare waktu yang baik untuk melakukan olahraga saat puasa bagi kamu yang ingin berolahraga saat puasa namun tidak mengetahui waktu yang baiknya.

1. Sebelum Berbuka Puasa

Kamu dapat melakukan olahraga sesaat sebelum berbuka puasa. Karena pada waktu ini sangat menguntungkan bagimu, sebab setelah anda banyak membakar kalori dan energi  selanjutnya anda dapat mengisi kembali energy tersebut dengan berbuka puasa. Namun, yang perlu kamu ingat jangan berolahraga melebihi 60 menit karena dirimu akan mengalami dehidrasi yang berlebihan.

2. Setelah Buka Puasa

Ini juga salah satu terbaik untuk melakukan olahraga. Tapi, kamu harus melakukannya setelah 2-3 jam setelah berbuka. Kamu harus menunggu dulu makanan yang kamu makan saat berbuka tadi tecerna terlebih dahulu sehingga kamu mendapatkan energi dan kamu dapat melakukan olahraga lagi. Pada saat ini kamu dapat melakukan olahraga dengan intensitas ringan hingga tinggi karena pada saat itu tubuhmu telah memiliki energi yang cukup.

3. Setelah Sahur

Setelah sahur kamu juga bisa melakukan olahraga, karena tubuh anda masih memiliki energi  dari makanan sahur tersebut. Sehingga kamu dapat melakukan olahraga dengan intensitas yang ringan saja. Olahraga setelah sahur ini dapat menjaga kebugaran tubuh kamu saat puasa.

Namun, yang perlu kamu ingat jangan melakukan olahraga yang berlebihan karna kamu harus tetap menyimpan energi kamu untuk melakukan aktifitas lain.

Baca Juga : 6 Olahraga yang Dapat Kamu Lakukan Saat Puasa

0 Response to "3 Waktu yang Tepat Melakukan Olahraga Saat Berpuasa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel